Selasa, 03 April 2012

Ciri-ciri Hamster Sehat

1. Mata
Matanya terlihat cerah, jernih, tidak berair, tidak lengket, dan tidak buta. Pastikan pula mata hamster bersih dan tidak ada kotoran mata.

2. Bulu
Bulunya harus terlihat bersih, rapi, mulus, atau tidak mudah rontok. Hindari membeli hamster yang bulunya basah, rontok, atau kusam. Periksa juga bulu di sekitar anus atau pantat. Jika bulu di sekitar anus basah, kotor, dan lengket bisa jadi hamster tersebut mengalami diare.

3. Gigi
Pastikan tidak ada gigi yang tanggal atau ompong, meskipun gigi hamster bisa tumbuh lagi. Proses pertumbuhannya bisa saja mengganggu pada saat menguyah makanan.

4. Telinga
Telinganya bersih baik bagian dalam maupun luarnya. Daun telinga tidak ada yang terlipat dan tidak robek.

5. Hidung
Hidung adalah indra hamster yang paling diandalkan. Penciuman hewan ini sangat kuat. Pilih hamster yang memiliki hidung bersih, tidak berlendir, dan tidak terlihat mengalami kesulitan bernapas.

6. Kaki
Pastikan semua kaki hamster berfungsi dengan baik, bersih, tidak pincang, atau luka. Pilihlah hamster dengan kaki yang cukup gemuk. Semakin gemuk kakinya, semakin kuat beraktivitas.

7. Ekor
Walopun ekornya pendek, tetapi juga bisa dilihat. Pastikan bagian ekornya tidak terluka atau cacat.

8. Perilaku
Perilakunya yang lincah dan aktif menjadi pertanda bahwa hamster tersebut sehat. Perhatikan perilaku hamster saat membelinya. Jika hamster tampak sibuk bermain-main atau makan di dalam kandang berarti hamster tersebut sehat. Namun, sebaliknya hamster yang kehilangan kelincahan bahkan murung atau menyendiri di sudut kandang, kemungkinan sedang sakit.

0 Kommentare:

Posting Komentar

© Merawat Hamster - Template by Blogger Sablonlari - Header image by Deviantart